test

Tuesday, January 22, 2019

DEFINISI KARANG TARUNA

APAKAH YANG DI MAKSUD DENGAN KARANG TARUNA?
Oleh : Yayan Sopyan, S.Pd


Karang Taruna adalah organisasi kepemudaan di Indonesia. Karang Taruna merupakan wadah pengembangan generasi muda nonpartisan, yang tumbuh atas dasar kesadaran dan rasa tanggung jawab sosial dari, oleh dan untuk masyarakat khususnya generasi muda di wilayah Desa / Kelurahan atau komunitas sosial sederajat, yang terutama bergerak dibidang kesejahteraan sosial. Sebagai organisasi sosial kepemudaan Karang Taruna merupakan wadah pembinaan dan pengembangan serta pemberdayaan dalam upaya mengembangkan kegiatan ekonomis produktif dengan pendayagunaan semua potensi yang


     
        tersedia dilingkungan baik sumber daya manusia maupun sumber daya alam yang telah ada. Sebagai organisasi kepemudaan, Karang Taruna berpedoman pada Pedoman Dasar dan Pedoman Rumah Tangga di mana telah pula diatur tentang struktur penggurus dan masa jabatan dimasing-masing wilayah mulai dari Desa / Kelurahan sampai pada tingkat Nasional. Semua ini wujud dari pada regenerasi organisasi demi kelanjutan organisasi serta pembinaan anggota Karang Taruna baik dimasa sekarang maupun masa yang akan datang. Karang Taruna beranggotakan pemuda dan pemudi (dalam AD/ART nya diatur keanggotaannya mulai dari pemuda/i berusia mulai dari 11 - 45 tahun) dan batasan sebagai Pengurus adalah berusia mulai 17 - 35 tahun. Karang Taruna didirikan dengan tujuan memberikan pembinaan dan pemberdayaan kepada para remaja, misalnya dalam bidang keorganisasian, ekonomi, olahraga, ketrampilan, advokasi, keagamaan dan kesenian.

        Program Kerja Karang Taruna – Bidang yang sebaiknya dipersiapkan untuk membantu meningkatkan potensi itu dirancang sebaik mungkin melalui program kerja karang taruna agar sesuai dengan tujuan yang dimaksud. Maka dari itu disini kami mencoba membagikan terkait program kerja karang taruna secara umum. Karang Taruna merupakan sebuah organisasi kepemudaan tumbuh rasa tanggung jawab dari, oleh dan untuk masyarakat khususnya generasi muda di wilayah Desa sederajat.

Program Kerja Karang Taruna Secara Umum 

Bidang Pendidikan Dan Pelatihan Bidang Pendidikan 

Memfasilitasi pendidikan bagi siswa tidak mampu Memberikan Fasilitas Siswa Yang berprestasi
Memberikan kemudahan Bagi pengurus dan Anggota Karang Taruna Untuk mendapatkan pendidikan

Bidang Pelatihan Dan Penyuluhan
Menyelenggarakan Pelatihan Ketrampilan Komputer Menyelenggarakan Pelatihan Ketrampilan Elektronik Menyelenggarakan Pelatihan Ketrampilan Menjahit Dan Tata Busana Menyelenggarakan Pelatihan Ketrampilan Tekhnisi Roda Dua dan empat Menyelenggarakan Pelatihan Ketrampilan Tata Boga Menyelenggarakan Pelatihan Ketrampilan Las Listrik dan Karbit Mengadakan penyuluhan Narkoba dan Hukum

Bidang Usaha Kesejahteraan Sosial
Menyelenggarakan Sunnatan Massal Membantu Masyarakat Dalam Bidang kesehatan Membatu masyarakat dalam masalah social Melaksanakan kegiatan yang dibutuhkan masyarakat Bidang Pengabdian Masyarakat Melaksnakan Gotong Royong Untuk Kebersihan lingkungan Desa Melaksanakan Kegiatan kebersihan lingkungan

Bidang Keuangan Dan Kewirausahaan Bidang Keuangan
Pembentukan  Koperasi Pemuda Karang Taruna Kewira Usahaan Membuat pangkalan Bahan Bakar Minyak (BBM) Membuat Usaha Cucian Mobil dan Motor Pembentukan Kelompok Taruna Tani Membuka usaha : Pertanian; Perkebunan; Perikanan; Peternakan.

Bidang Kerohanian Dan Pembinaan Mental
Pembentukan Pengajian pemuda Karang Taruna Peringatan Hari Besar Islam ( PHBI) Peringatan Hari Besar Nasional ( PHBN) Meyamarakkan Bulan Suci Ramadhan

Bidang Olahraga Dan Seni Budaya 
Bidang Olahraga Pembentukan Grup Olahraga : Sepak bola; Bola voli; Badminton; Tenis meja; Sepak Takraw Mengadakan Turnamen OLahraga pada Harlah (Hari Lahir) Karang Taruna Pada Tanggal 20 April setiap Tahun Mengadakan Turnamen Olahraga HUT RI Meng”Olah Raga”kan masyarakat Memasyarakatkan Olah raga dan membimbing bagi Anak-anak dan pemuda yang memiliki bakat dan minat Olahraga

Bidang Seni 
Pembentukan Theater Pemuda Karang Taruna Desa, Pembentukan Group Pendidikan Seni Menyalurkan Bakat bagi yang berpotensi dalam seni tarik suara Mengaktifkan Sanggar Adat Bidang Lingkungan Hidup Melaksanakan Kebersihan Lingkungan Mengadakan perlombaan kebersihan antar Dusun Melaksanakan penghijauan Membuat Tempat Pembuangan Sampah (TPS) Melaksanakan Jum’at Bersih 1 kali dalam 1 Bulan Bidang Hubungan Masyarakat Menjaga Hubungan harmonis karang Taruna dengan Masyarakat Memberitahukan program yang akan dilaksanakan Karang Taruna kepada Masyarakat. Membuat Papan Informasi Karang Taruna Dan Pemerintahan Desa Desa

1 comment: